Isu kiamat tahun 2012 telah mengguncang dunia selama beberapa tahun belakangan. Pada manuskrip peninggalan suku Maya yang tinggal di selatan Meksiko atau Guatemala yang dikenal menguasai ilmu falak (perbintangan), disebutkan bahwa kiamat akan terjadi pada 21 Desember 2012.
Disebutkan juga pada waktu itu akan muncul gelombang galaksi yang besar-besaran sehingga mengakibatkan terhentinya semua kegiatan di muka Bumi ini. Oleh Harold Kloser dan Roland Emmerich, fenomena itu dirangkai sedemikian rupa dengan fokus pada karakter bernama Jackson Curtis yang berjuang mati-matian untuk tetap hidup bersama keluarganya di tengah ancaman malapetaka besar yang sedang menimpa dunia.
Emmerich yang juga menjabat sebagai sutradara menjanjikan petualangan seru dan mendebarkan melihat bagaimana dunia di ambang kehancuran. Sutradara Independence Day ini dikenal sebagai kreator yang mampu menyajikan efek seru nan dahsyat.
Film berjudul 2012 ini menelan biaya cukup besar mencapai 200 juta dollar. Dibintangi antara lain John Cusack, Amanda Peet, Thandie Newton dan Woody Harrelson, film ini diperkirakan beredar di Indonesia minggu depan. (ip). Sumber : Fajar Online Koran Lokal Terbitan Makassar, Klik Di Sini
Sementara itu Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cabang Malang mengimbau warganya agar tidak menonton Film Kiamat 2012. Selengkapnya klik Di Sini
Sementara itu Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cabang Malang mengimbau warganya agar tidak menonton Film Kiamat 2012. Selengkapnya klik Di Sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar